Nokia kemungkinan sedang mempersiapkan beberapa produk tambahan untuk Microsoft selain Windows Phone7. Salah satu produk tersebut adalah perangkat layar ganda yang bisa menampilkan gambar 3D sedangkan satunya adalah sebuah tablet Windows 8.
Kedua gadget ini belum dikonfirmasi keberadaannya oleh Nokia namun perangkat dengan layar ganda ini terlihat dari sebuah pendaftaran paten oleh Nokia pada tanggal 21 April lalu dengan nama "Autostereoscopic Rendering and Display Apparatus" atau perangkat tampilan dan pemroses autostereoskopik. Menurut berkas tersebut, perangkat ini terdiri dari sebuah sensor yang diatur untuk mendeteksi posisi dan orientasi pandangan seseorang terhadap layar auto-stereoskopik. Ada juga sebuah prosesor yang dikonfigurasi untuk menentukan permukaan suatu obyek yang bisa dilihat pengguna secara 3D, dan sebuah generator gambar yang diatur untuk membuat gambar yang diterima mata kanan dan kiri menjadi tampak 3D auto-stereoskopis.
Dari gambar yang disertakan di paten tersebut diperkirakan ada satu layar yang memproses gambar 3D dan layar lain memproses gambar 2D seperti untuk bayangan dan pencerminan yang akan berubah sesuai posisi mata. Tidak ada indikasi pengguna perlu memakai kacamata khusus sehingga diperkirakan Nokia akan memakai teknologi seperti pada Nintendo 3DS atau yang lebih baik.Sedangkan kabar mengenai tablet Windows 8 Nokia adalah hasil dari kemitraan dengan Microsoft. Kabar ini muncul dari rumor yang dikeluarkan Eldar Murtazin yang mengatakan bahwa Nokia akan meluncurkan setidaknya satu model tablet Windows 8 pada 2012 atau paling lambat 2013. Ada juga informasi bahwa Nokia akan tetap merilis perangkat berbasis Symbian di 2012 sebanyak 5-7 handset kelas menengah atas meskipun sedang berfokus membuat ponsel Windows Phone 7. Dikatakan juga bahwa perangkat Maemo 6 tidak akan berjalan lagi dengan hanya memproduksi sebanyak 92 ribu unit.Eldar juga mengatakan bahwa Nokia mematok target pangsa pasar smartphone global sebanyak 21% di tahun 2011, dan menargetkan pangsa ponsel secara keseluruhan sebesar 27%.
Langganan:
Posting Komentar (Atom)
0 komentar:
Posting Komentar